October 18, 2010

Tulisan dan Ucapan

Setelah berkali-kali memposting artikel sendiri, ternyata baru sadar kalau menulis itu hal yang amat sangat dan teramat menyenangkan dan menenangkan heheee :D.
Terlepas dari bagus atau jeleknya tulisan kita, berdampak atau ngga-nya postingan kita, penting atau ngga-nya hasil tulisan kita, paling tidak ada sesuatu dihati dan pikiran kita yang bisa dihempaskan keluar, dan itu melegakan.
Ada beberapa pemikiran yang mungkin saja tidak bisa diungkapkan secara lisan, tapi dengan lancar dan tanpa hambatan tertuang dalam sebuah tulisan. 

Kata mengungkapkan banyak makna dalam suatu tulisan, lebih dari sekedar berucap. 
Makna terasa lebih mendalam tersirat dalam suatu tulisan.
Sebuah titik dalam tulisan menyelesaikan suatu pemikiran, dan mengawali suatu perbuatan.



October 15, 2010

2011

Something big on 2011, I'm not ready for that!!
Hopefully it will greatly impact to my future, I do really wish for that. 
And I know it will.

So, world u better  prepare u'r self for me again!!!

October 6, 2010

In memoriam of Park Yong Ha

Park Yong Ha meninggal, kabar ini udah agak lama sih :< cuman pas buka 2 draft ternyata ada draft yg belum terposting dan ini tentang dia.
Shock juga mendengar kabar ini, sekalipun aku sama dia tidak terikat hubungan emosi sama sekali. Tapi tetap saja sedih mendengarnya.
Sayang ya, kalau lihat orang-orang muda bermasa depan memutuskan untuk menyudahi hidupnya. Tidak terbayang bagaimana perasaan orang tua dan sahabat-sahabatnya.

Ingin rasanya menyelami pemikiran dia sebelum memutuskan untuk mengakhiri hidupnya, apa pertimbangan dia ngelakuin itu ?Sulit juga rasanya menghakimi dia. Andai saja orang sekitarnya lebih peka dan andai saja dia lebih berpengharapan. Andai oh andai T_T

Let's talk about my wedding



Ini sekaligus untuk menjawab pertanyaan teman-teman, sepupu, tante, tetangga dan aku sendiri :)

Suatu hari nanti, entah kapan ( mungkin tahun depan, 2 tahun lagi atau bahkan 4 tahun lagi ) aku akan menikah. Asal kalian tahu saja aku bahkan sudah merancang acara tersebut perlahan-lahan mulai dari tempat, bunga, souvenir, sampai ke lagu pengiring pas jalan ke altar nanti.
    1. Tempat
    Udah kebayang seperti apa pernikahanku nantinya, pemberkatannya mungkin dipinggir pantai menghadap lautan luas, tanpa atap dan dinding penyekat, menyatu dengan pemandangan laut, angin sepoi-sepoi, langit yang biru cerah.
    Pilihan kedua bisa jadi di gereja kecil menjelang malam, pemberkatan hanya mengundang sanak saudara dan sahabat dekat saja.Kursi gereja dihiasi oleh bunga mawar pink yang diikat dengan pita putih, altarnya dihias juga dengan bunga tulip warna-warni.
    Selesai pemberkatan, lanjut dengan makan malam (resepsi kecil) diluar gereja, atapnya langit dan  bintang terang, cahaya dibuat temaram dan lilin dibiarkan menyala bergantungan, meja - meja bundar  bertaplak putih ditengahnya dipasang vas dengan seikat bunga mawar pink.
    2. Gaun               
    Gaun yang akan digunakan inginnya berwarna putih dengan punggung terbuka dan kerah agak rendah, karena bahuku akan terlihat lebih bagus ( plus kalung dari emas putih dengan liontin batu kecil warn hijau).
    Oiya, kalian jangan mengharap aku akan memakai gaun model Lady Di yang panjang menjuntai hingga bermeter-meter ya, karena gaunnya akan sederhana cukup dengan sentuhan kristal swarovski :D
    3. Sepatu
    Mungkin lebih tepat disebut sepatu sandal, haknya 5 cm, dengan sedikit perak bakar sebagai aksennya.
    4. Cincin
    Ini salah satu elemen penting dalam suatu pernikahan 'coz rasanya agak lucu kalau ngga ada barang yang satu ini. Kecil namun berarti banyak.Cincinnya dari emas putih, dengan mata saphir yang senada dengan kalungnya hehee.....
    5. Lagu
    Kurang bahagia rasanya kalau diacara indah nan sakral itu nggak ada lagunya. So, "Angel brought me here" bisa jadi suatu pilihan atau "first love" atau  " You make my world so collorfull -nya Daniel Sahuleka" and so on.
    6. Souvenir 
    Souvenir yang kami pilih bisa jadi sesuatu yang kecil tapi ngga pasaran, atau mungkin pohon, yappp itu pilihan paling oke :D
    7. Buket bunga
    I loves pink roses, jadi itu yang akan dipilih mungkin ditambah bunga lili putih. Indahnya.......
    8. Pre wedding
    Ini juga penting. Zaman sekarang acara pernikahan biasanya diawali dengan foto pre-wedd baik itu indoor maupun outdoor.Dan topik yang satu ini akan dibahas di postingan berikutnya yaa, Coz agak panjang dan mendetail.
    9. The  Groom
    Wedding couldn't be happen without the groom.
    Point yang satu ini akan dibahas lebih rinci, mendetail di postingan berikutnya juga. Sabar ya....... :P

    Dan itu semua terjadi cuma kalau Tuhan berkehendak, jadi diantara semua impian dan pengharapanku biar kehendakMu saja yang jadi dalam hidupku.
    Amin.

    October 5, 2010

    Cuaca oh cuaca

    Cuaca Jakarta makin hari makin rancu dan ngebingungin penghuninya.
    Pagi mendung, siang panas sedikit, sore hujan lebat ditambah angin kencang.
    Tercatat hari ini, dari pagi hingga siang menjelang sore, aku menjadi pembenci AC dan pengidam sinar matahari.
    God I miss sunshine so much!! :D