August 18, 2010

Menghitung berkat


Ada orang bijak ditanya bagaimana selama ini ia bisa menjalani hidupnya ditengah kesesakan, dan dia menjawab dengan lugasnya begini
" dengan menghitung berkat "

Ketika hidup terasa tidak seramah dulu lagi dan air mata tak jua kunjung mengering,  itulah saat yang tepat untuk menghitung berkat.
Ketika keringat tertumpah menganak sungai, peluh tercurah dan tubuh terhempas,  itulah saat yang tepat untuk menghitung berkat.
Ketika langkah terasa kian berat dan tertatih,  itulah saat yang tepat untuk menghitung berkat.
Sulit tapi bukanlah kemustahilan.

Ketika tawa merekah dan bahagia meluap tanpa batas, itulah saat yang tepat untuk menghitung berkat.
Mudah tapi sering terlupa.

No comments: